Berita Daerah

Bangkitkan UMKM, Pemuda Pesindon Kota Pekalongan Gelar Hayam Wuruk Festival

Pekalongan-Jurnalphona.com Sebanyak 46 Usaha Mikro Kecil dan Menengan (UMKM) semarakkan Hayam Wuruk Festival di Jalan Hayam Wuruk Kota Pekalongan, selama seminggu. Acara tersebut resmi dibuka oleh Walikota Pekalongan, Achmad Arslan Djunaid. Minggu (26/03).

Hayam Wuruk Festival merupakan acara yang diselenggarakan oleh Paguyuban Pemuda Pesindon Kota Pekalongan yang bertujuan untuk meningkatkan ekonomi lingkungan Pesindon setelah pandemi. Acara ini digelar pada 26 Maret – 1 April 2023 di Jalan Hayam Wuruk Kota Pekalongan.

Acara ini sudah berjalan selama dua tahun, namun terdapat perbedaan antara tahun ini dengan tahun kemarin. Pada tahun sebelumnya Hayam Wuruk Festival berlokasi di Jembatan Hayam Wuruk, dan pada tahun ini bertempat di sebelah barat jembatan. Perubahan ini dikarenakan adanya jalan dua arah sehingga tidak kondusif.

Ketua pelaksana, Muhammad Hafis mengungkapkan pada tahun ini terdapat peningkatan stand dari tahun 2022.

Tahun ini diikuti oleh 46 UMKM dengan 9 multiproduk dan 37 produk kuliner. Alhamdulilah terdapat penambahan 20 stan UMKM dari tahun kemarin,” ungkap Hafis.

Sementara itu, Najla salah satu pengunjung asal Klego Pekalongan mengaku senang dengan adanya acara ini.

Seneng sih pilihan jajannya banyak, bervariasi,” tutur Najla.

Hafis berharap acara ini dapat mengasah kreativitas pemuda dan membangkitkan ekonomi setelah pandemi.

Harapannya untuk pemuda harus lebih kreatif, berani punya mental untuk membuat acara seperti ini. Setelah pancemi kita masih terus bangkit untuk mencoba lebih baik lagi,” ujarnya.

Reporter : Kharisma Shafrani

Penulis : Kharisma Shafrani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.