Berita Daerah

Unik dan Menarik, Pemuda Pecinta Anime Gelar Japan Festival

PekalonganJurnalphona.com Pemuda Pecinta Anime menggelar acara Japan Festival yang dilaksanakan di GOR Jetayu Pekalongan. Minggu, (04/09).

Acara Japan Festival ini bertujuan untuk memeriahkan anime atau hal-hal yang berkaitan dengan kultur kreativitas Jepang. Tak hanya itu, terselenggaranya acara ini juga dalam rangka memperingati ulang tahun Japan Festival yang ada di Pekalongan.

Terdapat beberapa lomba dalam acara tersebut seperti; cosplay competition, e-sport competition, ramen competition, photography competition, lomba gambar/fan art, balap tamiya, dan masih banyak lagi. Rangkaian acara terselenggara selama 3 hari dengan sangat meriah, hal itu dapat dilihat dari antusias para pengunjung yang hadir dan turut memeriahkan, dimulai dari pembukaan festival, acara lomba-lomba hingga penutupan acara.

kemeriahan acar Japan Festival

Suksesnya acara ini tak terlepas dari proses persiapan yang dilakukan oleh para panitia. Meski tidak bekerja sama dengan pihak lain, namun dua bulan waktu persiapan mampu menyuguhkan hasil yang maksimal. seperti yang di katakan Sony selaku ketua pelaksana.

“Acara ini tidak kerja sama dengan pihak manapun, melainkan mandiri dari anak-anak panitia sendiri,” ucapnya

Ratna selaku model di Japan festival Pekalongan yang berperan sebagai Ji Han Jian culture dari Avenger. Mengenakan konsep kebaya dan jarik karena menurutnya masih suasana kemerdekaan. Selain itu ia juga menyampaikan agar supaya acara seperti ini tidak hanya diadakan setahun sekali.

Ratna memberikan keterangan pada tim

“Acara seperti ini harusnya diadakan lagi, tidak hanya setahun sekali, supaya kekeluargaan sesama teman makin akrab dan menambah teman baru,” tuturnya.***

Penulis: Risqi Nurrohmah

Reporter: Nazira Laela Nasta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.