Artikel

MANFAAT AIR PUTIH BAGI KESEHATAN
 

Oleh: Marshaayu Adhi Sabrina


Air putih adalah salah satu jenis zat cair yang mengandung molekul hidrogen dan oksigen. Air putih merupakan air yang paling baik untuk dikonsumsi, selain baik air putih juga memberikan banyak manfaat dan dapat dikonsumsi sehari-hari. Air putih ini tidak memiliki rasa dan biasanya diolah dari sumber mata airnya langsung sehingga dapat disebut juga sebagai air mineral. Air putih biasanya dikemas dalam botol plastik, gelas plastik, dan juga galon.
 
Kandungan air dalam tubuh manusia pada otak mencapai 90%, paru-paru 85%, jantung 75%, hati 86%, otot 75%, dan darah mencapai 90%. Kebutuhan air dalam tiap orang berbeda-beda (Zuly Prima Rizky, 2013). Pada orang dewasa  mengonsumsi air putih disarankan  delapan gelas berukuran 230 mililiter atau 2 liter dalam sehari, selain itu rutin mengonsumsi air putih juga dapat membantu pembuangan racun dan metabolisme pada tubuh jauh lebih lancar.
 
Namun masih banyak sekali orang yang kurang rutin dalam mengkonsumsi air putih ini, mereka terkadang lebih memilih mengonsumsi air yang memiliki rasa. Seperti minuman yang memiliki rasa manis dan asam. Padahal jika kita tidak mengonsumsi air putih dengan teratur, tubuh kita akan mengalami kekurangan cairan dan mineral dari dalam tubuh atau yang biasa disebut dengan dehidrasi. Hal ini dapat terjadi pada anak-anak, remaja, dan bahkan dewasa.
 
Selain itu kurangnya mengonsumsi air putih juga dapat menyebabkan berbagai penyakit, seperti adanya gangguan pencernaan yang kurang lancar dan dapat menyebabkan Diabetes. Tak hanya itu saja, juga dapat menyebabkan adanya penyakit batu ginjal yakni suatu endapan kecil dan keras yang terbentuk di ginjal dan sering membuat rasa sakit saat buang air kecil. Bahkan bisa terjadi suatu gangguan yang terjadi karena lemak tubuh berlebihan serta dapat meningkatkan resiko masalah kesehatan atau obesitas.
 
Ada beberapa efek samping yang terjadi pada tubuh kita saat kurangnya pasokan cairan dalam tubuh. Pada Otak, jika tubuh mengalami dehidrasi sel-sel tubuh akan memberikan petunjuk rasa haus ke otak. Pada saat kebutuhan cairan tidak terpenuhi kita akan mengalami perubahan suasana hati dan menurunnya kinerja kognitif. Dehidrasi akan membuat kadar elektrolit (mineral yang membantu sinyal listrik melewati sel)  pada tubuh terlalu rendah sehingga dapat membuat masalah di otak. Jika kadar elektrolit dalam tubuh terlalu rendah maka akan mengalami gangguan pada sinyal listrik yang menyebabkan otot akan berkedut dan bahkan kejang.
 
Pada ginjal, kurangnya cairan ginjal tidak dapat mengeluarkan kotoran dan racun dari aliran darah. Hal ini akan membuat ginjal bekerja dengan lebih keras sehingga dapat memicu terjadinya cedera dan dapat meningkatkan resiko terkena penyakit ginjal serta memicu pembentukan batu ginjal yang mengganggu kinerja tubuh. Pada saluran pencernaan, jika cairan yang ada pada saluran pencernaan maka tubuh kita akan  merasakan sembelit. Karena dehidrasi dapat menyebabkan rusaknya lapisan mukosa usus dan mikrobiome yang penting bagi pencernaan dan kesehatan tubuh secara keseluruhan.


Pada kulit, kurangnya cairan akan menyembabkan kulit menjadi kering dan pecah-pecah sehingga dapat memudahkan masuknya patogen penyebab penyakit ke tubuh. Kulit sehat akan membantu mencegah masuknya kuman dan bakteri pada tubuh kita. Pada aliran darah, tubuh kita memerlukan cairan untuk membuat darah, apabila cairan berkurang volume darah juga akan menurun. Saat volume darah terlalu rendah tubuh akan meningkatkan denyut jantung dan laju pernapasan untuk dapat mengimbanginya. Oleh karena itu dapat mendatangkan stres pada tubuh yang ikut menyebabkan sakit kepala, kelelahan, dan mata berkunang-kunang.
 
Bagi sebagian orang mungkin masih menganggap sepele dalam hal mengonsumsi air putih.  Karena kurangnya panduan dan sosialisasi terhadap pentingnya mengkonsumsi air putih. Dan juga belum mengetahui dampak yang ditimbulkan apabila kurang mengkonsumsi air putih ini. Padahal jika kita rutin mengonsumsi, akan banyak manfaat yang dirasakan. Berikut manfaat jika kita rutin mengonsumsi air putih:

  1. Seperti mampu memelihara kesehatan kulit
  2. Menjaga kesehatan sendi dan otot,
  3. Menjaga konsentrasi,
  4. Menjaga kesehatan pencernaan,
  5. Mencegah terjadinya batu ginjal,
  6. Menjaga tekanan darah, dan masih banyak lagi.

Meminum air putih di pagi hari juga dapat memberikan banyak manfaat, karena  terbukti sebagai metode yang ampuh dalam menjaga kebugaran dan kesehatan. Dan juga jika kita minum air putih hangat saat sebelum tidur, hal itu juga dapat memberikan kesegaran di pagi hari saat kita bangun. Manfaat yang lain juga masih banyak lagi, diantaranya :

  1. Mencegah terjadinya  kekurangan cairan dalam tubuh
  2. Meningkatkan kekuatan dan kelenturan sendi dan otot pada tubuh
  3. Menurunkan berat badan, mengapa demikian? Karena dengan mengkonsumsi air putih secara rutin dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh, sehingga dapat memberikan kemudahan pada tubuh dalam proses pembakaran lemak beserta membuang kotoran melalui keringat, urin serta tinja. Jadi hal ini juga berdampak pada penurunan berat badan.

Nah, selain berbagai manfaat yang telah disebutkan tadi, ada beberapa tips yang bisa dilakukan supaya kebutuhan cairan dalam tubuh tetap terpenuhi. Apa saja sih tips nya?
 
Yang pertama, berlatihlah agar membiasakan diri dalam minum air putih disetiap waktu makan atau saat sedang mengkonsumsi camilan. Hal ini akan memudahkan kita dalam membiasakan diri untuk minum air putih. Lalu selanjutnya, membiasakan untuk menyediakan gelas atau botol berisi air putih saat berada di dalam ruangan maupun di luar ruangan, supaya dapat memudahkan kita untuk mengonsumsinya. Dan yang terakhir, memberikan irisan buah dalam air putih tersebut atau yang bisa disebut dengan infused water. Hal ini dikarenakan ada beberapa orang yang kurang suka  mengkonsumsi air putih saja.
 
Setelah mengetahui beberapa dampak yang akan terjadi jika kurang mengonsumsi air putih, dan berbagai masalah apa saja yang ditimbulkan, serta manfaat yang dirasakan dan tips supaya dapat membiasakan diri dalam mengonsumsi air putih. Kita dapat menarik kesimpulan jika mengonsumsi air putih merupakan hal yang sangat penting untuk kesehatan kita, maka marilah kita membiasakan diri untuk dapat selalu mengonsumsi air putih secara rutin.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.